Minggu, 03 Juni 2012

Fakta Unik Kolang Kaling



     Bagi yang senang minum es buah , es teller atau sejenisnya pasti sering menemukan kolang kaling dalam sajian es tersebut. Tapi udah tahu belum apa sih kolang kaling itu. Mungkin sebagian orang berpikir kolang kaling itu termasuk buah, tapi apa benar seperti itu. Mari kita bahas bersama deh kalau gitu.

     Kolang-kaling adalah nama cemilan kenyal berbentuk lonjong dan berwarna putih transparan dan memiliki rasa yang menyegarkan. Mungkin banyak yang menemukan kolang-kaling dengan warna yang unik, sebenarnya warna ini hanyalah hasil pewarna buatan dan bukan warna asli dari kolang-kaling. Kolang-kaling dalam bahasa belanda disebut glibbertjes ini dibuat dari biji pohon aren yang berbentuk pipih dan bergetah.

     Untuk membuat kolang-kaling para pengusaha kolang-kaling biasanya membakar buah aren sampai hangus, kemudian diambil bijinya untuk direbus selama beberapa jam. Biji yang sudah direbus tersebut kemudian direndam dengan larutan air kapur selama beberapa hari hingga terfermentasikan. Kolang-kaling memiliki kadar air sangat tinggi yaitu sekitar 93,8% dalam setiap 100 gramnya. Kolang-kaling juga mengandung 0,69 gram protein, 4 gram karbohidrat, serta kadar abu sekitar 1 gram dan serat kasar 0,95 gram.

     Selain memiliki rasa yang menyegarkan, kolang-kaling juga sangat baik bagi pencernaan kita. Kolang-kaling membantu memperlancar kerja saluran cerna manusia. Jadi sekarang udah tahukan kolang-kaling itu buah apa bukan. Yang perlu diperhatikan adalah hindari mengkonsumsi kolang-kaling dengan pewarna yang berbahaya, karena itu hati-hati jika membeli es. Usahakan tanyakan dulu kepada penjual tentang pembuatannya, atau silakan buat kreasi sendiri karena banyak kog dijual kolang-kaling yang masih murni tanpa pewarna buatan.

Sumber: wikipedia

0 komentar:

Posting Komentar