Kamis, 10 Mei 2012

Makanan Unik dan Ekstrem Indonesia


     Soal makanan pasti tak diragukan lagi sangat banyak jenisnya di Indonesia. Setiap suku memilki ciri khas masakannya sendiri. Setiap hari di acara kuliner di televisi bisa kita lihat ragam dari kuliner Indonesia ini. Dari banyaknya ragam makanan ini ada beberapa yang unik dan bahkan ekstrim. Yuk kita lihat apa saja sih masakan unik ini.

Bothok Tawon
     Makanan dengan bahan dasar sarang tawon atau lebah. Rasanya ada yang pedas, manis dan asam segar. Makanan ini dapat ditemukan dipedesaan jawa timur.

Lawar Bali
     Makanan adalah makanan tradisional khas Bali yang bahannya dari daging babi, darah babi yang masih segar, parutan kelapa dan bumbu-bumbunya. Lawar pada mulanya digunakan untuk sajian pada saat upacara adat atau keagamaan. Namun saat ini telah dijual diwarung-warung, rumah makan, bahkan hotel berbintang diBali.

Rujak Cingur
     Cingur adalah sejenis kikil dari bagian hidung dan mulut sapi. Rujak cingur sangat enak memakai sambal petis dengan kacang tanah. Rujak cingur merupakan makanan khas dari Surabaya.

Soup Ceker Ayam
     Makanan ini bahan dasarnya kaki ayam, alias ceker. Gizi dan protein dari ceker ayam ini sangat tinggi.

Rempeyek Laron
     Ternyata bagi sebagian penduduk ada yang menggunakan laron untuk pembuatan rempeyek. Laron merupakan hasil metamorphosis dari rayap kayu yang keluar setelah hujan.

Kelelawar Bumbu Goreng
     Masakan ekstrem ini berasal dari manado dan merupakan salah satu makanan khas manado. Kelelawar yang digunakan adalah kelelawar buah atau codhot.

Ulat Sagu
     Ulat sagu biasa langsung dimakan mentah sebagai jamu dan obat kuat, khas dari papua atau NTB. Ulat sagu dapat ditemukan pada pohon sagu yang sudah mati atau di pohon kelapa yang sudah mati.

Tokek Goreng
     Digunakan sebagai jamu untuk masalah kulit. Tokek bisa kita temui hidup dirumah-rumah, ada juga yang ditangkarkan.

Tikus panggang
     Makanan ekstrem ini juga merupakan salah satu masakan dari manado. Ihhh serem.

Juice Cacing Tanah
     Cacing tanah akan dikeringkan kemdian dijadikan serbuk sehingga nantinya bisa dijadikan juice. Merupakan resep turun temurun untuk obat dan anak yang sulit makan. Protein dalam daging cacing sangat tinggi manfaatnya.

Keripik Teripang
     Makanan dari hewan laut seperti lintah. Mengandung protein yang sangat tinggi. Kalau anda alergi sebaiknya dihindari.

     Itulah sedikit informasi tentang makanan unik Indonesia.  Tentunya masih banyak lagi makanan yang unik di Indonesia tercinta ini. Bagi yang senang berburu kuliner semoga info ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan.

Sumber: www.unic29.com

0 komentar:

Posting Komentar