Menjadi pria sejati tentunya merupakan idaman dari setiap pria. Tapi sebenarnya seperti apakah pria sejati itu. Mungkin jika
pertanyaan ini ditanyakan akan memberikan jawaban yang berbeda-beda dari setiap
orang. Tapi jika anda ingin menjadi pria
sejati mungkin artikel dibawah ini bisa menjadi inspirasi anda, berikut
artikelnya.
Diakui sebagai pria sejati merupakan impian setiap
pria. Agar terlihat macho, sebagian pria
berusaha menumbuhkan otot di tubuh mereka. Tetapi sayang, kejantanan fisik saja
tidak cukup untuk menggambarkan sosok pria
sejati. Sikap adalah salah satu komponen penting yang bisa menggambarkan
siapa diri Anda. Ingin jadi pria sejati?
Berikut adalah delapan cara menjadi pria sejati versi Lovepanky.com.
1. Punya prinsip
1. Punya prinsip
Pria sejati memiliki prinsip dalam hidupnya. Kemudian ia pun menciptakan
beberapa aturan untuk menjalankan prinsip tersebut.
2. Sopan pada wanita
Pria sejati
tahu bagaimana cara memperlakukan seorang wanita. Ia selalu memperlakukan istri
atau kekasihnya dengan penuh kasih sayang.
3. Punya impian
Pria sejati rela bekerja keras demi menggapai impiannya. Sembari
fokus mengejar mimpi, ia tak pernah lupa pada orang-orang yang dicintainya. Ia
akan senantiasa meluangkan waktu untuk orang-orang yang mencintainya.
4. Rendah hati dan ramah
Pria sejati punya sikap rendah hati dan ramah. Ia akan menghormati
semua orang di sekitarnya, kecuali perilaku mereka kasar padanya.
5. Percaya diri
Pria sejati
memiliki aura yang kuat saat berjalan di hadapan siapa pun. Ia sangat
menghargai dirinya dan tidak ingin tampil lemah di hadapan orang lain.
6. Tidak licik
Pria sejati
memiliki sikap lugas dan jujur. Ia pantang bertindak seperti pengecut yang
hanya bisa berbuat licik pada lawannya. Bahkan, ia tidak suka mengarang cerita
untuk menutupi ketidakmampuannya.
7. Tahu prioritas
Pria sejati
tahu apa yang menjadi prioritasnya dalam hidup. Ia selalu memikirkan
keluarganya sebelum mengumbar kesenangan duniawi.
8. Berani akui kesalahan
Bersedia
mengakui kesalahan dan berjanji tidak mengulanginya. Pria sejati tidak menyalahkan orang lain atas kesalahannya sendiri.
Ia sangat mengerti bahwa mengakui kesalahan tidak akan membuatnya terlihat
lemah. Malah sebaliknya. Itu akan membuatnya terlihat tegas di mata orang lain.
Semua butuh
proses dalam bertransformasi. Namun, alangkah baiknya jika proses itu dimulai
dari sekarang. Siapa pun bisa menjadi pria sejati, jika mau berusaha lebih
keras
DAFTAR AGEN TOUR DAN TRAVEL TERMURAH SEINDONESIA KLIK DISINI
PENGEN LAPTOP ATAU GADGET MURAH KLIK DISINI
PENGEN COBA BISNIS PULSA GRATIS KLIK DISINI
AYO DAPAT UANG GRATIS KLIK DISINI
0 komentar:
Posting Komentar