Kebahagiaan sebenarnya bisa didapat darimana saja. Asalkan anda mau berpikir positif dan mensyukuri kondisi anda saat ini. Selalu memiliki mood positif setiap hari, tentu akan memberikan perasaan senang dan bahagia. Semua pekerjaan dan aktivitas pun dapat dikerjakan dengan hati senang tanpa merasa terbebani. Ada lima cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan mood positif dan happy setiap hari.
1. Jalan-jalan. Studi ilmiah mengatakan bahwa jalan-jalan, terutama di pagi hari, dapat menstimulasi otak untuk memproduksi hormon yang berfungsi memperbaiki mood.
2. Menjalin hubungan baik. Kirim e-mail atau menelepon teman lama, atau berkenalan dengan teman baru. Memiliki hubungan akrab dengan orang lain akan menambah kegembiraan di hati Anda.
3. Menolong. Edward Suarez, Ph.D., profesor psikologi medis di Duke University mengatakan, menolong baik itu manusia, hewan, atau lingkungan, akan memberikan efek positif yaitu kita menjadi bangga pada diri sendiri, dalam makna yang positif.
4. Belajar hal baru. Pikirkan adakah hal baru yang ingin Anda kuasai? Jangan berhenti di keinginan saja, carilah cara untuk melaksanakannya. Menambah keterampilan sama artinya dengan menambah kepercayaan diri dan itu pasti menjadikan Anda tambah bahagia.
5. Beraktivitaslah! Lakukan aktivitas yang membuat Anda selalu aktif bergerak. Naik turun tangga, jalan-jalan kecil ketika menerima telepon, berkebun, atau lakukan apa pun yang membuat Anda bergerak. Peningkatan aktivitas, sejauh tidak dilakukan dengan drastis, akan menaikkan level energi Anda. Itu berarti mood Anda juga akan meningkat.
PENGEN LAPTOP ATAU GADGET MURAH KLIK DISINI
PENGEN COBA BISNIS PULSA GRATIS KLIK DISINI
AYO DAPAT UANG GRATIS KLIK DISINI
CARI MOBIL BEKAS KLIK DISINI
PASANG IKLAN PROPERTI KLIK DISINI
0 komentar:
Posting Komentar